Senin, 22 September 2008

KEGIATAN RAMADHAN LPMP PROVINSI JAMBI (Hasil Perlombaan)

Memperingati malam Nuzulul Qur'an (malam 17 Ramadhan 1429), di Mesjid Bahrul Ilmi LPMP Provinsi Jambi diadakan acara buka puasa bersama yang dilanjutkan dengan sholat Magrib, Isya, dan Taraweh Bersama. Selesai dari kegiatan ibadah tersebut masih dilanjutkan yaitu dengan peringatan malam Nuzulul Qur'an.
Pada kegiatan tersebut diselingi dengan pembacaan hasil pemenang lomba, dengan para juara sebagai berikut :
  1. MTQ putra, juara I (Eko Prasetyo, sub bagian Umum)
  2. MTQ putri, juara I (Justi Trihantini, seksi PSI)
  3. Cepat Tepat Pengetahuan Agama Islam, juara I (Regu C ; Justi T., Septa M., Nurmaliana., dari seksi PSI)
  4. Dakwah Islam, juara I (Muslim, seksi FSDP)

Dari hasil tersebut, ditetapkan sebagai juara umum tahun 1429 H, adalah seksi PSI.

Acara tersebut dibuka dan dihadiri oleh Kepala LPMP Provinsi Jambi yang diwakilkan kepada Kepala Sub Bagian Umum (Bpk. Drs. Yuzirizal, MM), karena sampai dengan acara tersebut berlangsung Bpk. Drs. Nuryanto, M.Pd. sedang melaksanakan tugas lembaga dan tidak berada ditempat.

Selamat kepada para pemenang, semoga apa yang telah diraih merupakan bukti prestasi dan hendaknya menjadi amal ibadah untuk masa berikutnya.

(penulis : Nurrahman)

Tidak ada komentar: